Apa itu Desiccated Coconut ?

Tepung kelapa (Desiccated Coconut) adalah daging buah kelapa yang dikeringkan, dihaluskan dan diproses dalam kondisi higienis untuk konsumsi manusia. Tepung ini bisa digunakan untuk industri kembang gula dan roti..

Nilai gizi dari DC terbilang cukup tinggi dan menyerupai kelapa secara umum. Mulai dari kandungan lemak, serat protein, vitamin dan mineral pun bisa didapatkan dari DC. Kandungan gizi tersebut tentu baik bagi tubuh untuk pemenuhan nutrisi sehari-hari

Ada dua tipe tepung kelapa (desiccated coconut) yang beredar di pasaran yakni: kadar minyak kelapa tinggi (high fat) dan kadar minyak rendah (low fat).[2] Tepung kelapa yang memiliki kadar minyak kelapa lebih dari 60% dikategorikan sebagai Tepung Kelapa Kadar Minyak Tinggi (High Fat Desiccated Coconut).

  • Tepung Kelapa Kadar Minyak Tinggi

Proses produksi dimulai dengan membuka batok kelapa. Selanjutnya kulit ari kelapa yang berwana coklat dikupas untuk mendapatkan daging kelapa yang putih. Daging kelapa diparut kemudian dikeringkan. Agar tepung tidak berwarna kuning, proses pengeringan harus dilakukan dengan suhu tidak lebih dari 60 derajat Celsius. Kelapa parut yang sudah kering dengan kadar air di bawah 4.5% selanjutnya dihaluskan dan diayak sesuai dengan ukuran partikel permintaan pembeli.

·       Tepung Kelapa Kadar Minyak Rendah

  • Kelapa parut yang telah dikeringkan, dipres untuk mengeluarkan minyak dari tepung kelapa. Hal ini bertujuan untuk menghasilkan tepung kelapa yang mengandung kadar lemak yang rendah. Selanjutnya, dilakukan penggilingan dan pengayakan agar diperoleh tepung yang halus.[1]
  • Dalam skala pabrik pengolahan kelapa yang besar, tepung kelapa dengan kadar minyak rendah (di bawah 10%), biasanya diolah dari ampas daging kelapa parut yang telah diperas santannya. Ampas ini lalu dikeringkan dan digiling halus sesuai permintaan.

Desiccated Coconut bisa di kreasi menjadi makanan sebagi berikut :

Kue klepon

Pasalnya, klepon berasal dari Jawa, tapi juga dikenal di Sumatra dan Sulawesi. Bahkan Legenda juga sampai ke Malaysia, yang mereka sebut dengan nama onde-onde. Bahan makanan ini sangat simpel, hanya terdiri dari tepung kanji, daun pandan, dan gula aren atau gula merah.

ketan urap
Ketan urap

Jajanan satu ini mirip dengan nasi. Hanya saja terbuat dari ketan putih. Cara masaknya sama dengan masak nasi. Beras ketan bisa di temukan sebagai bahan dasar pembuatan kue. Teksturnya pulen dan legit . Ketan urap yang di tabur dengan kelapa dimakan dengan durian,srikaya,pisang goreng atau di tabur dengan serundeng

urap sayur kelapa
Urap sayur kelapa

Urapurap adalah hidangan salad tradisional. Sayur yang dimasak (direbus) dicampur dengan bumbu kelapa parut yang memiliki citarasa yang khas. Sajian pendamping yang lezat dan menyehatkan.

wingko
Wingko babat

Wingko Babat, Oleh-Oleh Khas Semarang yang Ternyata Justru Asli Lamongan. Wingko Babat adalah kue manis berbentuk lempeng bundar dari kelapa yang terkenal sebagai oleh-oleh khas Semarang.